MPID PDM Kota Madiun Kolaborasi dengan UMMAD Gelar Live Podcast Ramadhan

1
127
foto : MPID Kota Madiun

CIREBONMU.COM, MADIUN – Majelis Pustaka dan Informasi Digitalisasi (MPID) Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Madiun menggelar acara Live Podcast Ramadhan selama bulan Ramadan 1445 H.

Live Podcast Ramadhan MPID Kota Madiun ini dilaksanakan satu pekan sekali pada hari Kamis menjelang buka puasa (podcast Kamisan MPID PDM Kota Madiun).

Live Podcast Ramadhan MPID PDM Kota Madiun yang kedua pada Kamis, 20 Maret 2024 digelar bekerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Madiun (UMMAD).

Hadir sebagai nara sumber dalam Live Podcast Ramadhan kedua MPID Kota Madiun di studio broadcast  UMMAD tersebut adalah Hasna Rufaida, M.Pd., pengajar di MBS Prof Hamka Kota Madiun.

Hasna Rufaida ditemani salah satu pengurus MPID PDM Kota Madiun, Labud yang menjadi pembawa acara. dalam 45 menit berlangsungnya acara Live podcast Ramadhan ini.

Baca Juga : Muhammadiyah DIY Gelar Pengajian Ramadhan 1445 H Bertajuk Membumikan Risalah Islam Berkemajuan Untuk Membangun Keunggulan Insan

Media dakwah

Wakil Ketua Bidang MPID PDM Kota Madiun, Ibrahim Anis menerangkan, podcast Kamisan MPID PDM Kota Madiun merupakan program dakwah digital yang kami selenggarakan di Bulan Ramadhan 1445 H.

Harapannya, podcast ini dapat menambah masif gerakan dakwah amar makruf nahi munkar berbasis platform digital (online) yang dapat dijangkau oleh masyarakat umum secara luas.

“Khususnya warga persyarikatan dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah di bulan suci ini,” ujar Ibrahim Anis.

Sementara itu, Direktur Agama Islam dan Kemuhammadiyahan UMMAD, Suyono, M.Pd., mengatakan, kerjasama UMMAD dengan MPID PDM Kota Madiun dalam podcast Kamisan ini merupakan upaya semua elemen persyarikatan dalam mengisi bulan suci Ramadhan dengan ibadah yang tidak hanya menjadi amal baik namun sekaligus juga mencerdaskan umat Islam dan umat yang lain.

“Melalui podcast Kamisan MPID PDM Kota Madiun injm kami juga bisa melakukan publikasi pelaksanaan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UMMAD Tahun Akademik 2024-2025,” ujar dosen Bio kewirausahaan UMMAD tersebut.

MPID PDM Kota Madiun Kolaborasi dengan UMMAD Gelar Live Podcast Ramadhan CirebonMU
Gelaran Podcast Kamisan MPID PDM Kota Madiun di studio broadcast UMMAD, Kamis, 21 Maret 2024

Tujuan berpuasa

Dalam kesempatan tersebut, Hasna menyampaikan  tujuan umat  Muslim berpuasa adalah agar menjadi pribadi yang bertaqwa kepada Allah SWT.

Ramadhan adalah bulan istimewa karena Allah menurunkan keberkahan yang luar biasa besarnya bagi umat Islam di seluruh bumi.

“Kita sebagai umat Muslim punya bulan istimewa sehingga harus benar-benar kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ujar lulusan Magister Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung tersebut.

Menurut Hasna, salah satu keistimewaan bulan Ramadhan adalah sebagai bulan penuh ampunan sebagaimana disampaikan dalam hadist nabi Muhammad SAW yang diriwayatan Bukhari, man  shoma romadhoma imanan wahtisaban  ghufiro lahu maa taqoddama min dzanbih.

“Barang siapa yang berpuasa Ramadhan karena iman dan mengharap pahala, akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu,” kata Hasna.

Hasna mengajak kepada umat Muslim baik anak-anak maupun orang dewasa, pria maupun wanita untuk mencari ilmu agama sebanyak banyaknya di bulan Ramadan.

Baca Juga : Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat Gelar Rapat Kerja bersama MPI PDM se Jawa Barat

Misalnya dengan aktifitas membaca buku-buku mengenai ilmu pengetahuan agama Islam yang membuat pikiran terbuka. Hasna kemudian menyampaikan sebuah mahfuzat yang berbunyi Khoiru Jaliisin Fiz Zamaan Kitabun’. Artinya  Sebaik-baiknya teman duduk adalah buku.

Selain dari buku, ilmu agama bisa dicari melalui para guru yang memiliki pengetahuan yang lebih besar dengan mengikuti kajian-kajian keislaman.

“Belajar tidak kenal usia, tidak boleh ada rasa malu karena belajar itu dilakukan seumur hidup, long life education. TIdak ada salahnya yang sepuh belajar ilmu agama,” ujar Hasna.

Tak lupa pula, Hasna mengajak pemirsa live podcast untuk meningkatkan ibadah sholat di bulan Ramadhan ini mengingat sholat adalah  ibadah pokok buat umat Islam.

“Bulan puasa ini mendorong kita mengetahui pemahaman tentang pentingnya ibadah, apapun ibadah yang kita lakukan, dilakukan dengan penuh kesadaran,” kata Hasna.(yan/Pujoko)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini