Jawa Tengah Raih Predikat Terbaik Nasional Dalam Lazismu Award

1
205

Cirebonmu, Semarang  —  Lazismu Jawa Tengah kembali meraih penghargaan dari Lazismu Pusat dalam ajang “Lazismu Award” dengan predikat Lazismu Terbaik Nasional 2023, yang di sampaikan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Lazismu 2024 yang digelar di Palembang (24-26/11/2023)

Selain dinobatkan sebagai Lazismu Terbaik Nasional 2023, Lazismu Jateng juga dinobatkan sebagai Lazismu dengan pelaporan keuangan dan tata kelola terbaik serta sebagai amil terbaik atas nama Ikhwanushoffa selaku Manajer Area Lazismu Jawa Tengah.

Lazismu Jateng juga masuk nominasi kategori pertumbuhan ziska terbaik, kreatifitas penghimpunan ziska Terbaik tahun 2023 (berhasil retail di 35 daerah) serta Pendistribusian dan Pendahayahgunaan yang Kreatif dan Inovatif  Terbaik yang meliputi: program pendidikan terbaik (bakti guru), program ekonomi terbaik (pemberdayaan UMKM), program kemanusiaan terbaik (gerakan penanganan kekeringan serentak se-Jawa Tengah), serta program kesehatan terbaik (gerakan serentak cegah stunting).

Sebagai bentuk penghargaan tersebut, Lazismu menerima piagam dan vandel yang diserahkan oleh Ketua Badan Pengurus Lazismu Pusat, Ahmad Imam Mujadid Rais, kepada Ketua Badan Pengurus Lazismu Wilayah Jawa Tengah, Dwi Swasana Ramadhan.

Prestasi Lazismu Jateng mendapatkan apresiasi dari ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jateng, Tafsir. Ia ikut bersyukur atas raihan sebagai Lazismu Terbaik Nasional 2023.

“Atas nama pribadi dan PWM menyatakan Alhamdulillah, selamat dan sukses, ikut bersyukur dan gembira atas penghargaan Lazismu PP Muhammadiyah untuk Lazismu Jateng sebagai Lazismu terbaik nasional. Semoga Lazismu Jateng semakin unggul berkemajuan”. ungkapnya.

Jawa Tengah Raih Predikat Terbaik Nasional Dalam Lazismu Award CirebonMU

Agus Miswanto, anggota Daaewan Pengawas Syariah Lazismu Jateng, menyampaikan keberhasilan ini hasil kerja keras jajaran Lazismu Jawa Tengah dalam membantu masyarakat. “Ini bukti nyata dedikasi dan kerja keras kita semua dalam mewujudkan kesejahteraan dan kemanusiaan di masyarakat,” ujarnya.

Sementara Sekretaris Badan Pengurus Lazismu Jawa Tengah, Muhammad Amir Anshori, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pengelola Lazismu seluruh Jawa Tengah yang telah kerja keras  mengemban amanah menjalankan tata kelola Lazismu dengan penuh tanggung jawab.

“Bahwa hari ini lazismu Jawa Tengah mendapatkan apresiasi sebagai Lazismu terbaik nasional itulah buah karya keseriusan kita dalam menjalankan tugas kita di Jawa Tengah. Sekali saya mengucapkan terimakasih”, ucap Amir.

Lazismu Pusat setiap tahun menyelenggaran Lazismu Award dengan kategori pertumbuhan ziska terbaik, kreativitas penghimpunan ziska terbaik, pendistribusian dan Pendayagunaan oreatif dan inovatif terbaik, laporan terbaik, amil terbaik, dan lazismu terbaik.

Untuk kategori pendistribusian dan pendayagunaan kreatif dan inovatif terbaik terbagi menjadi 6 program terbaik, yaitu ekonomi, pendidikan, kesehatan, sosial dakwah, kemanusiaan, serta lingkungan. (YN)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini